Si joko bingung mencari contoh gambaran akan skripsi yang sudah di buat. Tapi dia juga tidak bisa ke perpustakaan di universitas tempat dia sekolah. Memang, di perpustakaan perguruan tinggi ada banyak koleksi karya ilmiah yang di buat oleh kakak tingkatnya. Walau tidak bisa di foto kopi seluruhnya, paling tidak dengan melihat skripsi-skripsi yang sudah ada akan lebih mudah si joko dalam menyusun skripsinya.  Setelah pinjam kesana kemari, di perolehnya sepeda motor pinjaman punya tetangga. Musti harus ngebut karena memang dia juga harus membuat contoh skripsi yang menjadi salah satu tugas mata kuliahnya.

Setelah sampai, di lihatnya banyak rak yang berisi skripsi-skripsi disana. Pikirnya, bagaimana cara mencarinya ya? Maklum, baru kali ini ia ke perpustakaan selama ia kuliah. Setelah bertanya ke petugasnya, yang di dapatnya adalah jawaban yang ketus karena pada waktu itu si penjaga perpus sedang mengembalikan skripsi-skripsi tidak berada di  rak semestinya.  Memang, ada saja mahasiswa yang sering ngawur mengembalikan skripsi yang baru di foto kopi atau baru saja di bacanya.  "Cari aja di katalog online di situ, Mas!" jawab si penjaga perpustakaan sambil menunjuk deretan komputer di salah satu sudut ruangan.

Lalu dia meilihat salah satu pengunjung yang mencari skripsi-skripsi koleksi di perpustakaan itu melalui komputer disana. Dia baru tahu bahwa disana ada fasilitas perpustakaan online yang bisa mencari judul dan lokasi rak dimana skripsi itu berada.  Dan degan katalog online itu lah sijoko akhirnya bisa mencari beberapa judul sekalian di rak mana skripsi yang di carinya itu.  Karena harus segera pulang, baru esoknya ia merencanakan untuk kembali lagi membaca dan memfotokopi skripsi yang di carinya tersebut.

Itu salah satu contoh bagaimana kemudahan yang di berikan oleh perpustakaan online. Si Joko sebenarnya tidak perlu bingung mencari referensi yang ia inginkan.  Dengan perpustakaan online, si pengguna perpustakaan bisa mencari judul dan data-data lainnya dari katalog online melalui internet.  Kalau sudah menemukan, ketika ke perpustakaan ia tinggal menuju ke lokasi rak yang sudah di tunjukkan melalui katalog online.  Memang, katalog online mempunyai kemudahan-kemudahan salah satunya yaitu bisa di aksesnya proses pencarian tanpa batas dan waktu.  Asal mempunyai komputer dan koneksi internet, kita bisa mencari keberadaan bahan pustaka di katalog online tanpa harus datang langsung ke perpustakaan.

Perpustakaan online bisa di artikan sebagai perpustakaan yang semua bahan pustaka koleksinya bisa di akses melalui online. Perpustakaan yang sudah online pasti sudah di otomasi karena memang untuk menjadikannya online, kita harus menginput data secara digital. Tetapi perpustakaan digital belum tentu bisa di akses melalui online atau internet.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top